Jakarta , Anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade menepati janjinya untuk mengawal aspirasi masyarakat Sumbar ke pemerintah pusat. Senin (25/11/2024), Andre membawa sejumlah pejabat Sumbar bertemu langsung Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo di Kantor Kementerian PU, Jakarta.
Pertemuan ini dihadiri Kadispora Sumbar Maifrizon yang mewakili Gubernur Sumbar Buya Mahyeldi, Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, dan Pj Wali Kota Padang Andree Algamar. Andre menyampaikan bahwa kehadiran mereka adalah untuk menyerahkan berbagai proposal penting terkait kebutuhan infrastruktur Sumbar.
“Sesuai janji kami, hari ini kita bertemu Pak Menteri PU. Kami bawa Kadispora Sumbar Pak Maifrizon mewakili Gubernur Sumbar Buya Mahyeldi, Wali Kota Bukittinggi Erman Safar dan Pj Wali Kota Padang Andree Algamar,” kata Andre saat bertemu dengan Menteri PU Dody Hanggodo beserta pejabat Kementerian PU lainnya.
Andre menjelaskan, salah satu agenda utama dalam pertemuan ini adalah menyerahkan surat dari Gubernur Sumbar Mahyeldi yang memohon renovasi GOR H Agus Salim (GHAS) Padang. Andre berharap agar kebutuhan masyarakat Sumbar ini mendapat dukungan dari pemerintah pusat dan dapat terealisasi pada tahun 2026.
“Mohon maaf Pak Gubernur Buya Mahyeldi belum bisa hadir tapi diwakili oleh Pak Kadispora Sumbar Meifrizon. Kami menilai, GOR Agus Salim Padang sudah sangat layak direnovasi karena sangat tertinggal dari stadion-stadion lain di Indonesia. Padahal ada klub besar yang bermain di sana, Semen Padang FC,” jelas Andre, yang juga Wakil Ketua Fraksi Gerindra DPR RI.
Selain itu, Andre mempersilakan Wali Kota Bukittinggi Erman Safar untuk menyerahkan proposal revitalisasi Pasar Bawah, Pasar Lereng, pengadaan air baku, dan pengendalian banjir di Bukittinggi. “Ini langsung diserahkan Wako Erman Safar,” ungkap Andre, yang juga Sekretaris Fraksi Gerindra MPR RI.
Andre juga meminta Pj Wali Kota Padang Andree Algamar untuk menyerahkan proposal penuntasan banjir di Rawang Padang Selatan dan wilayah Kota Padang secara umum. Menurut Andre, proposal ini sudah dilengkapi dengan DED (detail engineering design), sehingga tinggal menunggu eksekusi dari pemerintah pusat. “Silakan Pak Wali serahkan langsung proposalnya. Dan semua ini sudah ada DED. Tinggal dieksekusi saja. Kami sangat berharap semua ini bisa disegerakan, Pak Menteri,” ujarnya.
Andre menyebutkan rencana kedatangan Presiden Prabowo Subianto ke Sumbar sebagai bagian dari kunjungan kerja. Agenda tersebut meliputi peletakan batu pertama Fly Over Sitinjau Lauik, peresmian tol, dan Pasar Raya Fase VII. “Kami juga minta Pak Menteri untuk menyingkronkan jadwal Pak Presiden ke Sumbar untuk peletakan batu pertama Fly Over Sitinjau Lauik dan peresmian pemakaian tol dan juga Pasar Raya Fase VII. Kita tunggu saja,” kata Andre, yang juga Ketua Harian Ikatan Keluarga Minang (IKM).
Menteri PU Dody Hanggodo mengapresiasi upaya Andre Rosiade yang telah membawa langsung aspirasi masyarakat Sumbar. Dody menjanjikan untuk memproses proposal yang telah diajukan, mengingat urgensinya bagi masyarakat Sumbar. “Kami terima proposal yang ternyata telah dilengkapi DED ini. Segera akan kami eksekusi,” kata Dody.
Kadispora Sumbar Maifrizon, yang hadir mewakili Gubernur Mahyeldi, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan Andre Rosiade. “Selanjutnya kita akan mengantarkan proposal yang sama ke Kementerian Pemuda dan Olahraga serta PSSI. Terima kasih Pak Andre Rosiade. Maaf dari Buya Mahyeldi yang tidak sempat hadir langsung,” ungkap Maifrizon.
Wali Kota Bukittinggi Erman Safar mengaku bersyukur proposal dari Bukittinggi langsung diterima Menteri PU. “Alhamdulillah, terima kasih Bang Andre Rosiade. Semoga semua proposal ini bisa dieksekusi segera oleh pemerintah pusat. Karena Pasar Bawah, Pasar Lereng, pengendalian banjir dan pengadaan air baku sangat ditunggu warga,” ujarnya.
Pj Wali Kota Padang Andree Algamar merasa optimistis bahwa proposal penuntasan banjir di Padang dapat segera diakomodasi oleh pemerintah pusat. “Terima kasih Bang Andre Rosiade yang sudah membantu tugas Pemko Padang untuk mengatasi masalah banjir menahun di Rawang, Padang Selatan dan Padang secara umum,” kata Andree.
Dengan langkah ini, Andre Rosiade berharap pemerintah pusat dapat memberikan solusi konkret atas berbagai permasalahan infrastruktur yang dihadapi Sumatra Barat. Rangkaian pertemuan tersebut menjadi bukti komitmen Andre dalam memperjuangkan aspirasi warga Sumbar agar terwujud pembangunan yang merata di wilayah tersebut.